Uniqlo D. Engade. Foto: uniqlo

RINCIH.COM. PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO) memperkenalkan wajah baru dari gerai UNIQLO di Grand Indonesia, Jakarta.
Lewat experiential marketing yang diusungnya, perusahaan membawa beberapa fitur khas Jepang di pasar Indonesia. Dengan cara ini, perusahaan juga ingin membangun kedewasaan dari konsumen di Indonesia.

Wajah baru UNIQLO Grand Indonesia, perusahaan menambah inisiatif baru serta fasilitas layanan yang ada, sehingga gerai ini dapat menjadi destinasi favorit bagi pecinta LifeWear di Jakarta dan sekitarnya. Beberapa inisiatif baru yang dihadirkan, di antaranya RE.UNIQLO Studio, UTme!, dan sudut UKM.

Neighborhood Collaboration

Corner ini menjadi platform untuk memperkenalkan produk UKM lokal kepada masyarakat luas, khususnya kepada pelanggan setia UNIQLO.

Bekerja sama dengan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, UNIQLO menampilkan beberapa produk UKM terpilih melalui proses kurasi. Pemilihan UKM dan produk yang ditampilkan akan dikaji setiap satu tahun sehingga memberikan kesempatan lebih banyak bagi UKM lainnya untuk dapat turut berpartisipasi dalam program yang sama.

Hal ini diharapkan mampu memberikan kontribusi dalam membantu memajukan perekonomian daerah dan juga mendukung program pemerintah untuk memajukan UKM lokal di kancah global.

By Septiadi

Adalah seorang penulis, dengan pengalaman sebagai wartawan di beberapa Media Nasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *